PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di Kampoeng Kopi Banaran Senin – 22 April 2023 Region Head PT Perkebunan Nusantara I Regional 3 – Tri Septiono didampingi oleh ibu secara simbolis menyerahkan tali asih kepada calon jemaah haji dalam acara Halal bi Halal keluarga besar PT Perkebunan Nusantara I Regional 3. Tali asih diberikan kepada 32 calon jemaah haji yang merupakan pensiunan dan karyawan PTPN I, bertempat di Kampoeng Kopi Banaran, Bawen – Kabupaten Semarang Dr. Budiyono S.H., M.H. selaku perwakilan calon Jemaah Haji menyampaikan apresiasinya atas perhatian manajemen kepada karyawan maupun pensiunan yang akan berangkat menunaikan ibadah Haji ke tanah suci, serta berharap perusahaan turut mendapatkan keberkahan. Dalam sambutannya Tri Septiono meminta momen Halal bi Halal kali ini menjadi kesempatan untuk membangun rasa persaudaraan untuk membentuk tim kerja yang kuat dalam menghadapi masa pasca aksi korporasi penggabungan ke PTPN I, serta perbaikan capaian kinerja operasional dan finansial PTPN I Regional 3 ke depan. Selain itu Region Head juga meminta para Jemaah Haji untuk turut mendoakan perusahaan agar mampu terus berkembang memberikan kebermanfaatan kepada seluruh stakeholders. Acara Halal bi Halal bertajuk “Membangun Sinergi Mengukir Prestasi ” tersebut diikuti oleh Board of Management PTPN I Regional 3, Pemangku Jabatan Puncak, dan perwakilan karyawan setiap Bagian serta Unit Kerja. Selain pemberian tali asih kepada calon jemaat haji, kegiatan Halal bi Halal juga diisi dengan kegiatan tausiah oleh Ustadz Prof. Dr. H. Ahmad Rofiq M.A. yang dalam nasehatnya beliau mengingatkan kepada peserta haji untuk mengikhlaskan niat dan bersungguh-sungguh dalam melaksanakan ibadah, layaknya bekerja dalam perusahaan semua kegiatan bisa menjadi pahala bila dilandasi niat kepada Allah SWT semata. ###

   

 



Senin – 22 April 2023 Region Head PT Perkebunan Nusantara I Regional 3  – Tri  Septiono  didampingi oleh ibu secara simbolis menyerahkan tali asih kepada calon jemaah haji dalam acara Halal bi Halal keluarga besar PT Perkebunan Nusantara I Regional 3. Tali asih diberikan kepada 32 calon jemaah haji yang merupakan pensiunan dan karyawan PTPN I, bertempat di Kampoeng Kopi Banaran, Bawen – Kabupaten  Semarang

 Dr. Budiyono S.H., M.H. selaku perwakilan calon Jemaah Haji menyampaikan apresiasinya atas perhatian manajemen kepada karyawan maupun pensiunan yang akan berangkat menunaikan ibadah Haji ke tanah suci, serta berharap perusahaan turut mendapatkan keberkahan.

 Dalam sambutannya Tri Septiono meminta momen Halal bi Halal kali ini menjadi kesempatan untuk membangun rasa persaudaraan untuk membentuk tim kerja yang kuat dalam menghadapi masa pasca aksi korporasi penggabungan ke PTPN I, serta perbaikan capaian kinerja operasional dan finansial PTPN I Regional 3 ke depan. Selain itu Region Head juga meminta para Jemaah Haji untuk turut mendoakan perusahaan agar mampu terus berkembang memberikan kebermanfaatan  kepada seluruh stakeholders.

 Acara Halal bi Halal bertajuk “Membangun Sinergi Mengukir Prestasi ” tersebut diikuti oleh Board of Management PTPN I Regional 3, Pemangku Jabatan Puncak, dan perwakilan karyawan setiap Bagian serta Unit Kerja.

 Selain pemberian tali asih kepada calon jemaat haji, kegiatan Halal bi Halal juga diisi dengan kegiatan tausiah oleh Ustadz Prof. Dr. H. Ahmad Rofiq M.A. yang dalam nasehatnya beliau mengingatkan kepada peserta haji untuk mengikhlaskan niat dan bersungguh-sungguh dalam melaksanakan ibadah, layaknya bekerja dalam perusahaan semua kegiatan bisa menjadi pahala bila dilandasi niat kepada Allah SWT semata.

 

 

###

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aspekpir Anugerahkan Penghargaan PTPN IV Regional V Atas Kontribusinya Akselerasi PSR

TLSL/CSR PTPN I Regional 6 Kembali Meraih Perhargaan Dari Pemerintah Aceh.

Regional 8 Teken MoU dengan PT SCI Bersama Investor Dari Malaysia